Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Aplikasi Penjawab Soal Fisika dengan Kamera Gratis Paling Valid

aplikasi penjawab soal fisika dengan kamera gratis


Mencari informasi termasuk jawaban dari suatu soal sekarang ini bukanlah sulit karena tersedianya banyak fitur khusus. Aplikasi penjawab soal fisika dengan kamera gratis ternyata ada cukup banyak dan bebas untuk digunakan.

Hal yang sebenarnya dirasa cukup mustahil ini telah berhasil dijadikan nyata oleh orang-orang ahli. Adanya rumus dan ketentuan khusus dalam ilmu fisika sudah bisa dijawab melalui aplikasi berkamera berikut:

1. PhotoStudy

Fisika adalah sebuah ilmu berkaitan dengan lingkup ruang serta waktu tepatnya yaitu pada gerak dan perilakunya. Selain itu, ilmu ini juga merupakan konsep yang memiliki hubungan dengan gaya dan juga energi.

Sebuah aplikasi yang mampu membantu menjawab berbagai materi soal fisika satu ini bernama PhotoStudy. Aplikasi dengan fitur yang menarik ini menyediakan konsultasi gratis dengan waktu 10 menit.

Pengguna pun dapat memperoleh PhotoStudy dengan melakukan pencarian pada browser atau toko aplikasi. Untuk memakai aplikasi ini pun terbilang cukup mudah karena tampilannya yang memang simpel. 

  • Jalankan aplikasi yang sudah terpasang.

  • Gunakan fitur yang diinginkan dengan mengetuk nama fitur tersebut. 

  • Selanjutnya, foto soal yang ingin diketahui penjabarannya dengan memakai kamera perangkat.

  • Kemudian tunggulah beberapa saat sampai detail penjelasannya muncul.

2. Qanda

Sebenarnya aplikasi ini pernah menjadi aplikasi pendidikan yang pertama dikenal pada 2019. Adanya kerjasama dengan banyak profesional yang kompeten serta fitur chat langsungnya membuat Qanda cukup direkomendasikan.

3. Socratic

Aplikasi penjawab soal fisika dengan kamera gratis dan terbaik berikutnya ini adalah Socratic. Pengguna nantinya bisa memperoleh kemudahan ketika ingin mengetahui bagaimana penyelesaian soal yang cukup rumit sekalipun. 

Selain untuk soal fisika, Socratic pun mempunyai kemampuan untuk menyelesaikan kebingungan dalam menyelesaikan soal biologi. Jawaban yang selalu disampaikan pun tidak sekedar hasil akhir saja tetapi menyajikan penjelasan bertahap. 

Hal tersebut tentunya akan bisa membantu penggunanya untuk bisa lebih memahami materi terkait. Jawaban yang nantinya diberikan pun bisa diyakini kevalidannya karena aplikasi ini bekerja sama dengan guru.

  • Akses aplikasi yang sudah dipasang tersebut.

  • Selanjutnya tap lambang yang berupa tombol Pencarian.

  • Ketuk gambar kamera dan foto soal fisika yang ingin diketahui jawabannya.

  • Selang beberapa menit pembahasan dari soal tersebut pun akan dimunculkan.

Mengenai kualitas aplikasinya, pengguna sama sekali tidak perlu khawatir sebab, Socratic diluncurkan oleh Google. Dengan tampilannya yang cukup estetik penyedia fitur belajar ini pun tidak mudah membuat penggunanya bosan.

4. Aplikasi RoboGuru by Ruangguru

Satu rekomendasi berikutnya adalah aplikasi bernama RoboGuru yang bisa menjawab banyak soal di jenjang SMP dan SMA. Karena tidak hanya untuk menjawab materi-materi fisika saja, penggunaannya tentu lebih maksimal.

Berbeda dengan aplikasi lainnya yang cenderung berdiri sendiri RoboGuru yang memang fitur di Ruangguru ini tentu terkait dengan "induknya". Jadi, untuk menggunakannya yang akan diakses adalah Ruangguru.

  • Setelah berhasil mengakses aplikasinya carilah RoboGuru di pencarian. 

  • Selanjutnya, kirimkan soal fisikanya dengan cara mengunggah hasil foto soal.

  • Tunggulah 3 sampai 5 detik sampai prosesnya selesai dan jawaban yang diinginkan pun muncul.

5. Co Learn

Sebenarnya tampilan yang sederhana pada sebuah aplikasi seperti Co Learn ini cenderung disukai karena penggunaannya yang lebih simpel. Dengan begitu semua pengguna meskipun baru tidak akan kesulitan dalam menggunakannya.

Demikian daftar aplikasi penjawab soal fisika dengan kamera gratis yang paling valid dan unggul. Dari daftar tersebut pengguna bebas menggunakan mana yang dilihat paling nyaman.

Posting Komentar untuk "5 Aplikasi Penjawab Soal Fisika dengan Kamera Gratis Paling Valid"