Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Menyimpan Video dari Instagram, Ternyata Mudah

cara menyimpan video dari instagram


Semakin kesini, semakin banyak video yang menarik yang bisa ditemukan di akun sosial media Instagram, baik yang edukatif maupun menghibur. Untungnya, ada banyak rekomendasi cara menyimpan video dari Instagram yang bisa dicoba dengan cukup mudah, bagi yang mencoba kali pertama.

Untuk bisa mengunduh berbagai video yang diunggah dan dibagikan di Instagram terutama video yang viral, diperlukan bantuan dari aplikasi tertentu. Selain itu, ada juga beberapa situs yang bisa diakses gratis untuk dicoba. Simak panduan yang selengkapnya dalam uraian yang ada di sini:

1.  Menggunakan Bantuan Situs sssInstagram

Solusi yang pertama adalah dengan bantuan dari sebuah situs gratis yang dikenal dengan nama sssInstagram. Jangan perlu merasa khawatir, nantinya situs ini bisa diakses baik di perangkat HP maupun laptop. Untuk yang ingin mencoba langsung, maka simak panduan di sini:

  • Mulai dengan mengakses browser apapun itu di perangkat HP ataupun laptop.

  • Cari video di Instagram yang ingin diunduh dan salin tautannya.

  • Kemudian hanya perlu membuka situs sssInstagram dan tunggu beberapa detik.

  • Hanya perlu menempelkan tautan dari link video yang diunduh.

  • Jika sudah, hanya perlu menekan kata Unduh di bagian bawah.

  • Terakhir, tunggu saja hasil unduhan dan buka di perangkat masing-masing.

2.  Memakai Bantuan Situs Downloadgram

Jangan sampai tidak tahu, ada cara menyimpan video dari Instagram yang lainnya untuk bisa dicoba hanya dengan beberapa langkah mudah. Memanfaatkan bantuan dari sebuah situs bernama Downloadgram, unduhan bisa dilakukan dengan cepat dan tentunya berkualitas, seperti panduan di bawah ini:

  • Setiap pengguna bisa membuka Instagram dan mencari video yang diunduh.

  • Kemudian bisa menyalin tautan dari videonya dan buka tab baru.

  • Lanjutkan dengan membuka situs bernama Downloadgram dan tunggu tampilannya muncul.

  • Geser ke bawah dan temukan kolom yang kosong untuk diisi. Silahkan tempel tautan yang ada dan tunggu muncul menu untuk Unduh.

  • Tekan Unduh dan tunggu hasilnya selama beberapa menit sesuai kapasitasnya.

3. Mengunduh dengan FastSave for Instagram

Kali ini, ada pilihan cara yang lain yang cukup berbeda dari sebelumnya, yaitu dengan menggunakan bantuan dari sebuah aplikasi khusus. Salah satu dari sekian aplikasi yang bisa dipakai bernama FastSave for Instagram, yang bisa diunduh di Play Store yang disediakan:

  • Awali dengan membuka aplikasi IG dan mencari video yang diunduh.

  • Kemudian bisa dilanjutkan dengan menyalin tautan dari video yang diunduh.

  • Masuk ke Play Store dan unduh serta instal FastSave for Instagram.

  • Jika sudah, maka buka aplikasinya dan tempel tautan di kolom kosong.

  • Pilih kapasitas dan kualitas yang sesuai lalu tekan menu Unduh.

  • Terakhir, hanya perlu menunggu hasil unduhannya dan buka video masing-masing.

4. Menyimpan dengan Aplikasi QuickSave

Ternyata ada aplikasi yang lain yang bisa dicoba untuk dipakai, yaitu aplikasi gratis bernama Quicksave. Aplikasi ini juga bisa dipakai oleh pemula dan tidak memakan banyak waktu untuk dipakai beberapa kali. Untuk yang ingin mencoba, maka simak panduannya di sini:

  • Mulai dengan mengakses Play Store dan mencari aplikasi bernama Quicksave.

  • Lanjutkan dengan mengunduh kemudian menginstal aplikasinya serta memberikan beberapa izin akses.

  • Kemudian siapkan tautan dari video di Instagram yang akan diunduh.

  • Jika sudah, cukup tempelkan tautannya di kolom kosong yang tersedia.

  • Kemudian pilih mana kapasitas dan kualitas dari video yang diinginkan.

  • Tekan Unduh dan tunggu sampai videonya bisa dibuka di HP.

Demikian beberapa cara menyimpan video dari Instagram yang mudah untuk dicoba termasuk bagi pemula. Ada yang bisa dilakukan hanya dengan bantuan aplikasi yang gratis yang bisa diunduh di Play Store. Sementara yang lain dilakukan dengan situs dan bantuan browser.

Posting Komentar untuk "4 Cara Menyimpan Video dari Instagram, Ternyata Mudah"