Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Cara Menghapus Data Aplikasi di iPhone Agar Ruang Penyimpanan Lebih Lega

Cara Menghapus Data Aplikasi di iPhone


Penyimpanan dan file sampah di ponsel dapat mengganggu kinerja perangkat. Misalnya, jika memori internal di iPhone sudah penuh, hal ini dapat mempengaruhi performa perangkat. Hal ini bisa diatasi dengan cara menghapus data aplikasi di iPhone.

Seperti yang telah diketahui bahwa, iPhone memiliki perbedaan dibandingkan ponsel lainnya karena tidak menyediakan slot untuk memori eksternal. Untuk mengatasi masalah memori penuh, salah satu solusi adalah dengan menghapus data, aplikasi, dan cache.

Proses penghapusan ini dapat mengurangi penggunaan memori dan mencegah penurunan kinerja perangkat. Pengguna iPhone juga dapat melakukan penghapusan data tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.

Salah satu metode adalah dengan berlangganan iCloud untuk penyimpanan online, yang membantu melakukan pencadangan data secara otomatis. Selain itu, bisa lakukan beberapa hal berikut ini:

1. Melalui iClound

Apple menawarkan fitur penyimpanan online untuk perangkat iOS melalui iCloud, dengan berbagai opsi langganan yang tersedia. Untuk menghapus data aplikasi di iPhone menggunakan iCloud, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka ikon pengaturan atau Settings pada iPhone Pengguna.
  • Pilih nama Pengguna yang terletak di bagian atas menu dan pilih iCloud.
  • Kemudian, klik opsi Manage Storage.
  • Pengguna akan melihat daftar aplikasi beserta jumlah ruang penyimpanan data masing-masing di iCloud. Pilih aplikasi yang ingin dihapus.
  • Tekan Hapus Data untuk menghapusnya.

2. Melalui Safari

Bagi pengguna produk Apple, Safari adalah browser bawaan yang pasti sudah dikenal. Browser ini eksklusif untuk perangkat Apple seperti iPhone dan iPad. Berikut adalah langkah-langkah untuk menghapus cache di Safari, dengan catatan Pengguna harus mencatat atau mengingat username dan password Pengguna untuk login kembali:

  • Masuk ke menu Settings di iPhone Pengguna.
  • Temukan dan pilih aplikasi Safari dari daftar.
  • Pilih opsi Website Data untuk mengakses pengaturan cache.
  • Klik Remove All Website Data untuk menghapus cache dan file sampah di iPhone Pengguna.

3. Melalui Menu Pengaturan

Selain menggunakan kedua cara yang telah disebutkan, cara lain yang bisa dilakukan untuk menghapus data aplikasi pada iPhone yakni dengan menggunakan menu pengaturan.  Untuk menghapus data dari ponsel Pengguna, ikuti langkah-langkah berikut melalui menu pengaturan:

  • Tekan ikon pengaturan (gerigi) pada iPhone Pengguna.
  • Pilih opsi Umum dan kemudian pilih Penyimpanan iPhone.
  • Layar akan menampilkan informasi mengenai jumlah aplikasi dan ruang penyimpanan yang tersedia di perangkat Pengguna.
  • Pilih aplikasi yang ingin dihapus datanya. Pengguna akan diberikan dua opsi: Keluarkan App atau Hapus App.
  • Jika Pengguna memilih Keluarkan App, penyimpanan akan dikosongkan, tetapi data dan dokumen aplikasi tetap tersimpan di perangkat.
  • Jika Pengguna memilih Hapus App, aplikasi dan data terkait akan dihapus dari ponsel. Pengguna dapat menginstal ulang aplikasi tersebut jika diinginkan.

4. Menggunakan Aplikasi

Cara terakhir yang bisa dilakukan adalahh dengan menggunakan sebuah aplikasi. Berikut adalah cara untuk menghapus aplikasi dengan data yang paling banyak:

  • Buka menu Pengaturan (Setting).
  • Pilih opsi Penyimpanan iPhone dan cari aplikasi dengan data penyimpanan terbanyak.
  • Masuk ke aplikasi yang dimaksud.
  • Arahkan ke menu Pengaturan di pojok kanan bawah.
  • Pilih Penyimpanan dan Data.
  • Tekan Kelola Penyimpanan untuk memilih data yang akan dihapus atau yang tidak diperlukan lagi.
  • Klik Hapus Item.
  • Ulangi proses ini sesuai kebutuhan.

Itulah uraian terkait dengan beberapa cara menghapus data aplikasi di iphone yang bisa dilakukan. Tentunya hal ini akan membuat ruang penyimpanan jauh lebih lega.

Posting Komentar untuk "4 Cara Menghapus Data Aplikasi di iPhone Agar Ruang Penyimpanan Lebih Lega"